Tekan angka stunting Dinkes Bangka menggelar Pertemuan Pemutakhiran Data BulanPenimbangan tingkat Kabupaten Tanggal 29-30 September 2022
Untuk mendapatkan data status gizi hasil bulan penimbangan Agustus 2022 yang merupakan hasil entry pengukuran status gizi semua balita yang diukur dalam aplikasi ePPGBM diperlukan validasi dan akurasi data. Maka Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka melakukan pemutakhiran data hasil penimbangan untuk memastikan data yang di ukur sudah benar dan valid.
Pertemuan ini dibuka oleh Kadinkes Bangka dr Then Suyanti, MM didampingi oleh narasumber dari Dinkes Prov. Kep Bangka Belitung, Persagi Bangka, Bappeda Bangka dan juga diikuti oleh peserta dari petugas gizi dan Bidan Koordinator puskesmas Se Kab Bangka. Menurut Then Suyanti, data prevalensi status gizi balita skala kabupaten didapat dari hasil survey nasional seperti Riskesdas dan SSGI juga didapat dari laporan penimbangan rutin bulanan dan bulan pemantauan pertumbuhan di bulan Februari dan Agustus yang terintegrasi dengan pemberian kapsul vitamin A.
Sub Koordinator Gizi Desi Yanti, SKM, MKM menjelaskan bahwa pertemuan pemutakhiran data dan entry ePPGB Mini dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada tanggal 29-30 September 2022 di Ruang Pertemuan Hotel Novilla Sungailiat. Melalui pertemuan ini diharapkan hasil pemutakhiran data status gizi balita terutama prevalensi stunting dapat dipakai sebagai dasar dari perencanaan dan kebijakan intervensi masalah stunting di tingkat daerah dalam upaya percepatan penurunan stunting karena kualitas sumber daya manusia masa depan tergantung dari kondisi status gizi anak balita kita saat ini.
#eppgbm
#stunting
#wasting
#obesitas
#seksigizidinkesbangka
Tuliskan komentar anda :