
MENGENAL GEJALA PENYAKIT GINJAL KRONIS
Sungailiat, Dinkes- Bangka mensosialisasikan Gejala Penyakit Ginjal Kronis kepada masyarakat terutama kepada Ibu Balita yang ada mengujungi Posyandu di wilayah mereka Masing-masing, Sebagai bentuk kewaspadaan terhadap masalah kesehatan Gagal Ginjal Akut yang saat ini banyak terjadi menyerang anak-anak.
Gagal ginjal akut misterius pada anak disebut juga Acutr Kidney Injury (AKI), dimana terjadinya penurunan yang cepat dan tiba-tiba pada fungsi ginjal ditandai dengan penurunan Volume Buag Air Kecil hingga tidak buang Air kecil sama sekali, sampai saat ini belum diketahui secara pasti penyebab dari penyakit ini, untuk investigasi masih terus dilakukan Kemenkes bersama IDAI, Badan POM, Ahli Epidemiologi dan Puslabfor.
Gejala gagal ginjal akut yaitu : Demam, batuk pilek pada anak Usia 0-18 Tahun, Gejala Infeksi Saluran Cerna seperti Mual dan Muntah, Warna Urin yang berubah menjadi Pekat coklat, dan juga mengalami penurunan jumlah urin sehingga buah hati tidak buang air kecil sama sekali. Segeralah bawa anak ke fasilitas Pelayanan Kesehatan Terdekat untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut apabila mengalami gejala Khas yaitu penurunan jumlah dan frekuensi baik atau tidak ada urin selama 12 Jam.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka, dr. Then berharap meski bukan penyakit menular , orang tua diminta untuk selalu memantau kesehatan buah hati nya. Bila anak tiba-tiba mengalami penurunan jumlah urin sebaiknya segera dibawa ke fasilitas Pelayanan kesehatan terdekat, masyarakat juga diminta untuk tetap tenang, namun selalu waspada dengan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat, konsumsi Obat dengan Baik dan Benar serta Konsumsi air yang cukup.
Tuliskan komentar anda :